4 Tips Memilih Ankle Pants Wanita yang Bagus dan Nyaman Digunakan
Jika dibandingkan dengan celana panjang pada umumnya, ankle pants wanita punya pasangan yang lebih pendek dengan model modern. Modelnya tersebut membuat ankle pants semakin diminati, karena cocok digunakan oleh hampir semua orang baik bagi mereka yang bertubuh tinggi maupun mungil.
Akan tetapi, kamu harus lebih jeli saat memilih ankle pants. Karena tidak semua celana yang dijual di pasaran dapat memberikan kesan apik seperti yang diinginkan. Kenyamanan pemakaiannya pun perlu menjadi perhatian tersendiri. Oleh karena itu, yuk simak tips memilih ankle pants berikut.
Tips Memilih Ankle Pants yang Bagus
1. Ketahui Bahan Ankle Pants
Hal pertama yang harus diperhatikan saat hendak memilih ankle pants yaitu bahan yang digunakan. Karena kenyamanan celana ketika digunakan dipengaruhi oleh bahannya tersebut. Umumnya, terdapat beberapa bahan yang biasa dipakai untuk membuat ankle pants. Seperti linen, slacks, chino, hingga polyester.
Linen dengan karakteristiknya yang tebal, adem, dan halus bila diraba, sering dipakai untuk membuat celana. Namun kamu harus menyetrika celana dengan hati-hati karena bahan linen termasuk mudah kusut. Begitu pula dengan slacks, sebaiknya celana segera disetrika dan dilipat setelah dicuci agar tetap rapi saat dikenakan.
Sementara chino merujuk pada katun twill yang lembut. Ankle pants wanita dari bahan ini cocok untuk melengkapi gaya kasual hingga semi formal. Sedangkan polyester merupakan bahan celana yang tidak mudah kusut atau berkerut. Kamu bisa memilih celana dari polyester untuk mendukung aktivitas yang padat.
2. Pilih Model Loose atau Baggy Ankle Pants
Ankle pants dapat dikategorikan kembali menjadi berbagai jenis berdasarkan model potongannya. Salah satu yang populer adalah model loose atau baggy ankle pants. Jika kamu suka dengan tampilan yang kasual, maka model ini adalah pilihan yang tepat. Celana baggy memiliki potongan longgar di area pinggul dan pada bagian lutut ke bawah sedikit mengecil.
Sementara loose pants punya potongan longgar dari pinggul sampai ke ujung. Model seperti itu sangat cocok digunakan bagi pemilik paha atau betis yang berisi. Karena potongan celana dapat menyamarkan kedua bagian tersebut. Supaya penampilan terlihat lebih santai, kamu bisa memadukannya dengan atasan sweater, hoodie, atau kaos oversized.
3. Pilih Model Straight Ankle Pants
Jika model loose atau baggy cocok untuk tampilan casual, maka model straight ankle pants lebih cocok untuk tampilan formal. Ankle pants wanita ini punya potongan berbentuk lurus tanpa lekukan, jadi dari bagian pinggul sampai ujung mata kaki mempunyai lebar yang rata. Karena bentuknya lebar, kamu bisa bergerak leluasa saat menggunakannya.
Dengan modelnya tersebut, straight ankle pants sangat pas digunakan untuk ke kantor. Kesan formal dan elegan terlihat begitu kuat dari modelnya yang lurus. Guna menonjolkan kesan tersebut, celana bisa dipadukan bersama atasan kemeja dan blazer atau blouse.
4. Pilih Model Slim-Fit Ankle Pants
Bagi pemilik tubuh mungil dan ingin terlihat lebih jenjang, kamu bisa mencari ankle pants dengan potongan slim-fit. Celana ini berbeda dari model skinny, slim-fit tidak terlalu ketat sehingga kamu masih punya banyak ruang untuk bergerak bebas.
Terdapat sirkulasi antara kaki dan celana yang cukup, jadi ankle pants terasa nyaman digunakan. Celana slim-fit dengan potongan ankle ini akan membuat kaki terlihat lebih tinggi ketika dikenakan, namun dapat mengekspos bentuk paha sehingga kurang cocok bagi kamu yang memiliki paha besar.
Tertarik membeli ankle pants wanita? Terapkan tips di atas untuk mendapatkan celana yang bagus dan nyaman digunakan. Kamu bisa memakainya untuk pergi ke kantor, pergi kuliah, bahkan nongki bersama teman dengan mix and match yang tepat. Kamu bisa temukan ankle pants bahan terbaik dengan mudah di Benang Jarum.
0コメント